Please use this identifier to cite or link to this item: https://repositori.uma.ac.id/handle/123456789/12655
Title: Hubungan Antara Linkungan Kerja Fisik Dengan Stres Kerja Pada Karyawan PT. Tanjung Timberindo Industri
Other Titles: The Relationship Between Physical Work Environment And Work Stress On Employees Of PT. Tanjung Timberindo Industri
Authors: Simbolon, Trisna Valentina
metadata.dc.contributor.advisor: Wahyuni, Nini Sri
Dalimunthe, Hairul Anwar
Keywords: stres kerja;lingkungan kerja fisik
Issue Date: 8-May-2020
Publisher: Universitas Medan Area
Abstract: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan Lingkungan Kerja Fisik dengan Stres Kerja pada Karyawan PT. Tanjung Timberindo Industri. Sampel penelitian sebanyak 85 orang karyawan diambil dari total sampling Lingkungan kerja fisik dalam penelitian ini diukur berdasarkan aspek yang mempengaruhi kondisi lingkungan kerja fisik menurut sebagai berikut : Pertukaran udara, Penerangan yang cukup, Kebisingan. Stres kerja dalam penelitian ini diukur berdasarkan aspek stress kerja yaitu: Aspek Fisik, Aspek Psikis, dan Aspek Perilaku. Berdasarkan hasil analisis dengan metode analisis korelasi r Product Moment, diketahui bahwa ada hubungan positif antara lingkungan kerja fisik dengan stres kerja dimana rxy = 0.236 dengan signifikan p = 0.000 < 0,050. Artinya ada hubungan positif antara lingkungan kerja fisik dengan stress kerja, bahwa lingkungan kerja fisik yang baik maka stres kerja semakin rendah atau sebaliknya lingkungan kerja fisik yang buruk maka stres kerja semakin tinggi. Koefisien determinan (r2) dari hubungan antara variabel bebas X dengan variabel terikat Y adalah sebesar r2 = 0,056. Ini menunjukkan bahwa lingkungan kerja fisik berkontribusi terhadap stres kerja sebesar 5,6%. Berdasarkan hasil nilai rata-rata empiric dan hipotetik maka dapat disimpulkan bahwa lingkungan kerja fisik yang diterima tergolong baik karena nilai rata-rata hipotetik 96, 70 lebih kecil dari nilai rata-rata empiric 180 dan stres kerja yang diterima tergolong sedang sebab nilai rata-rata hipotetik 126,30 lebih besar dari nilai rata-rata empiric 127,5.
URI: http://repository.uma.ac.id/handle/123456789/12655
Appears in Collections:SP - Psychology

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
158600355 - Trisna Valentina Simbolon - Chapter IV.pdf
  Restricted Access
Chapter IV435.88 kBAdobe PDFView/Open Request a copy
158600355 - Trisna Valentina Simbolon - Fulltext.pdfCover, Abstract, Chapter I,II,III,Bibliography1.86 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.