Please use this identifier to cite or link to this item: https://repositori.uma.ac.id/handle/123456789/17517
Title: Hubungan Antara Persepsi Undang-Undang Cipta Kerja Dengan Motivasi Kerja Di PT Pabrik Es Pematangsiantar
Other Titles: The Relationship Between Perceptions of the Job Creation Act and Work Motivation at PT Pematangsiantar Ice Factory
Authors: Purba, Odniel
metadata.dc.contributor.advisor: Fachrian, Arif
Keywords: persepsi undang – undang cipta kerja dan motivasi kerja;perceptions of job creation act and work motivation
Issue Date: 10-Dec-2021
Publisher: Universitas Medan Area
Series/Report no.: NPM;178600230
Abstract: Motivasi kerja adalah suatu penggerak yang berada dalam diri individu atau karyawan yang dapat menggerakan perilaku untuk dapat mencapai sesuatu dengan mengerahkan seluruh sumber daya yang ada dan dimiliki oleh individu atau karyawan tersebut. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menguji secara empiris dan mengetahui hubungan antara persepsi undang – undang cipta kerja dengan motivasi kerja di PT Pabrik ES Pematang Siantar. Hipotesis dari penelitian ini yakni ada hubungan positif antara persepsi undang – undang cipta kerja dengan motivasi kerja di PT Pabrik ES Pematang Siantar. Populasi karyawan pabrik sebanyak 63 orang dan sampel yang digunakan sebanyak 41 orang. Sedangkan pengambilan sampel dilakukan dengan teknik purposive sampling. Metode yang digunakan dalam pengumpulan data adalah skala yang terdiri dari skala persepsi undang-undang cipta kerja dan skala motivasi kerja yang nantinya diolah dengan bantuan program SPSS versi 21 for windows. Metode analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik korelasi product moment dari Karl Pearson. Dari hasil analisis dapat diketahui bahwa hipotesis penelitian yang diterima (rxy = 0,933 ; p = 0,000 < 0,05) yang artinya semakin positif persepsi karyawan terhadap undang – undang cipta kerja maka semakin tinggi motivasi kerja yang akan didapatkan oIeh karyawan PT Pabrik ES Pematang Siantar. Hal ini dibuktikan melalui perhitungan koefisien determinan (r2) = 0,871 menunjukan persepsi undang – undang cipta kerja mempengaruhi motivasi kerja sebesar 87,1% sedangkan sisanya (12,9%) dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini. Sehingga dapat disimpulkan bahwa ada hubungan yang signifikan antara antara persepsi undang – undang cipta kerja dengan motivasi kerja di PT Pabrik ES Pematang Siantar. Work motivation is a driving force that is within the individual or employee who can move behavior to be able to achieve something by mobilizing all available resources and owned by the individual or employee. The purpose of this study was to empirically test and determine the correlatiion between perceptions of job creation act and work motivation at PT Pabrik ES Pematang Siantar. The population of factory employees is 63 people and the sample used is 41 people. While the sampling was done by purposive sampling technique. The method used in data collection is a scale consisting of a perception scale of the job creation act and a work motivation scale which will be processed with the help of the SPSS version 21 program for windows. The data analysis method used in this research is the product moment correlation technique from Karl Pearson. From the results of the analysis, it can be seen that the accepted research hypothesis (rxy = 0,933 ; p = 0,000 < 0,05) which means that the more positive the employee's perception of the job creation act is, the higher the work motivation that will be obtained by employees of PT Pabrik ES Pematang Siantar. This is proved by the calculation of the determinant coefficient (r2) = 0.871 showing the perception of the job creation act affects work motivation by 87.1% while the rest (12.9%) is influenced by other factors not examined in this study. So it can be concluded that there is a significant relationship
Description: 108 Halaman
URI: http://repository.uma.ac.id/handle/123456789/17517
Appears in Collections:SP - Psychology

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
178600230 - Odniel Purba - Chapter IV.pdf
  Restricted Access
Chapter IV558.42 kBAdobe PDFView/Open Request a copy
178600230 - Odniel Purba - Fulltext.pdfCover, Abstract, Chapter I,II,III,Bibliography1.12 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.