Please use this identifier to cite or link to this item: https://repositori.uma.ac.id/handle/123456789/19739
Title: Evaluasi Kebijakan Pemberian Pembiayaan Sepeda Motor Baru Pada PT. Wahana Ottomitra Multiartha Cabang Medan
Other Titles: Evaluation of the Policy of Providing New Motorcycle Financing at PT. The Medan branch of the Ottomitra Multiartha vehicle
Authors: Simatupang, Aron Alberto
metadata.dc.contributor.advisor: Wulandari, Novita
Lubis, Khairunnisah
Keywords: Evaluation;Policy;Funding;evaluasi;kebijakan;pembiayaan
Issue Date: 28-Mar-2023
Publisher: Universitas Medan Area
Series/Report no.: NPM;198520043
Abstract: Latar belakang permasalahan penelitian ini adalah mengevaluasi kebijakan yang terdapat pada perusahaan PT. Wahana Ottomitra Multiartha Finance dalam melakukan pemberian pembiayaan sepeda motor baru kepada konsumen berdasarkan Peraturan OJK Nomor 35/POJK.05/2018 tentang penyelanggaraan usaha perusahaan pembiayaan. Permasalahan dalam penelitian ini yaitu rumitnya persyaratan dalam pengajuan pembiayaan sepeda motor baru dikarenakan kebijakan tersebut sehingga berdampak kepada rendahnya minat masyarakat untuk mengambil pembiayaan tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan mengevaluasi kebijakan PT. Wahana Ottomitra Multiartha Cabang Medan dalam pemberian pembiayaan sepeda motor baru kepada masyarakat dan untuk memahami upaya PT. Wahana Ottomitra Multiartha Cabang Medan dalam meningkatkan minat masyarakat untuk mendapatkan pembiayaan sepeda motor baru. Informan dalam penelitian ini yaitu berjumlah 8 orang. Teknik pengumpumpulan data dengan menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analasis data yang digunakan yaitu penyajian, reduksi data dan pengumpulan data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kebijakan yang telah dibuat dan dilaksanakan oleh PT. Wahana Ottomitra Multiartha Finance dalam melakukan pemberian pembiayaan sepeda motor baru telah sesuai dengan Peraturan OJK Nomor 35/POJK.05/2018 namun dalam pengajuan pembiayaan banyak konsumen yang merasa kesulitan dalam melengkapi persyaratan yang diperlukan hal itu yang membuat menurunnya konsumen dalam setiap tahun. Adapun strategi PT. Wahana Ottomitra Multiartha Cabang Medan dalam meningkatkan minat masyarakat untuk mendapatkan pembiayaan sepeda motor baru yaitu dengan melakukan promosi, kemudian memberikan solusi dan memberikan kemudahan kepada masyarakat dalam proses melengkapi dalam persyaratan dalam pengajuan pembiayaan sepeda motor baru. The background of this research problem is to evaluate the policies contained in the company PT. Wahana Ottomitra Multiartha Finance in providing new motorcycle financing to consumers based on OJK Regulation Number 35/POJK.05/2018 concerning managing finance company business. The problem in this study is the complexity of the requirements in applying for new motorcycle financing because of this policy which has an impact on the low interest of the public to take this financing. This study aims to determine and evaluate the policies of PT. Wahana Ottomitra Multiartha Medan Branch in providing new motorbike financing to the community and to understand the efforts of PT. Wahana Ottomitra Multiartha Medan Branch in increasing public interest in obtaining new motorcycle financing. The informants in this study were 8 people. Data collection techniques using observation, interviews and documentation. Data analysis techniques used are presentation, data reduction and data collection. The results of the research show that the policies that have been made and implemented by PT. Wahana Ottomitra Multiartha Finance in providing financing for new motorbikes is in accordance with OJK Regulation Number 35/POJK.05/2018, but in applying for financing, many consumers find it difficult to complete the necessary requirements, which causes a decrease in consumers every year. As for the strategy of PT. Wahana Ottomitra Multiartha Medan Branch in increasing public interest in obtaining new motorcycle financing by promoting, then providing solutions and providing convenience to the community in the process of completing the requirements in applying for new motorcycle financing.
Description: 73 Halaman
URI: https://repositori.uma.ac.id/handle/123456789/19739
Appears in Collections:SP - Public Administration

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
198520043 - Aron Alberto Simatupang - Fulltext.pdfCover, Abstract, Chapter I, II, III, V, Bibliography1.55 MBAdobe PDFView/Open
198520043 - Aron Alberto Simatupang - Chapter IV.pdf
  Restricted Access
Chapter IV766.1 kBAdobe PDFView/Open Request a copy


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.