Please use this identifier to cite or link to this item: https://repositori.uma.ac.id/handle/123456789/7002
Title: Tinjauan Hukum Terhadap Kejahatan yang Dilakukan Oleh Anak Terlibat Geng Motor Mengakibatkan Kerusakan Barang (Study Kasus Keputusan Pengadilan Negeri Medan Nomor: 2.634/Pid.B/2012/PN.Mdn)
Authors: Nico
metadata.dc.contributor.advisor: Zahara, Elvi
Mubarak, Ridho
Keywords: kejahatan oleh anak;geng motor;kerusakan barang;keputusan pengadilan negeri
Issue Date: 27-Sep-2014
Publisher: Universitas Medan Area
Description: Metode penelitian yang digunakan yaitu bersifat yuridis normatif yang bertujuan untuk mencari asa hukum serta usaha-usaha penemuan hukum yang sesuai untuk diterapkan guna menyelesaikan permasalahan hukum. Sedangkan data yang digunakan yaitu, data sekunder yang dikumpulkan melalui studi kepustakaan yang kemudian di analisis menggunakan metode normatif kualitatif. Pembahasan yang dibahas adalah faktor-faktor yang menjadi penyebab terjadinya kejahatan yang dilakukan oleh geng motor Kota Medan, antara Iain: Mudahnya mendapatkan motor, Faktor lingkungan, pengaruh minuman keras, minimnya pendidikan, dan akibat sakit hati atau dendam. Upaya aparat hukum yang berwenang dalam menanggulangi kejahatan yang dilakukan oleh geng motor di Kota Medan, meliputi upaya Preventif dan Represif. Selain itu, peran serta masyarakat juga sangat dibutuhkan dan peran dari lembaga-lembaga terkait dan lembaga keagamaan. Hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa penyebab terjadinya tindak pidana kekerasan yang dilakukan oleh anak yaitu berupa bentuk solidaritas terhadap rekan-rekannya yang tergabung dalam sebuah kelompok geng bermotor, serta kurangnya pengawasan dari orang tua terhadap pergaulan si anak. Selain itu juga pertimbangan hakim anak dalam menjatuhkan putusan perkara pidana No. 2.634/ Pid.B/2012/PN.Mdn. Bdg yaitu bahwa unsur-unsur dalam Pasal 170 (1) KUHP telah terpenuhi dan sah telah melakukan suatu tindak pidana kekerasan serta perbuatan terdakwa sangat meresahkan masyarakat.
URI: https://repositori.uma.ac.id/handle/123456789/7002
Appears in Collections:SP - Criminal Law

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
118400253.pdfFulltext3.36 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.