Please use this identifier to cite or link to this item: https://repositori.uma.ac.id/handle/123456789/2632
Title: Personal Branding pada Politisi
Authors: Hastati, Esti Kusuma
Keywords: personal branding;politisi
Issue Date: 1-Nov-2011
Publisher: Universitas Medan Area
Abstract: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana personal branding yang dilakukan oleh politisi dan peran personal branding dalam pengembangan karir politisi. Pendekatan kualitatif digunakan dalam penelitian ini untuk mendapatkan data secara mendalam dan utuh mengenai personal branding pada politisi. Responden dalam penelitian ini berjumlah dua orang. Kedua responden aktif dalam partai politik dan mempunyai peranan penting pada partai masing-masing. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi dan wawancara. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa personal branding yang dilakukan kedua responden cukup baik, sehingga hal ini berdampak baik terhadap pengembangan karir responden. Hanya saja terdapat perbedaaan yang mencolok antara kedua responden dalam membangun personal branding. Responden I melakukan personal branding dengan sangat terstruktur dan terencana, bahkan responden I memiliki tim khusus yang turut serta membantu melakukan personal branding. Kematangan responden I dalam melakukan personal branding sangat mempengaruhi citra responden pada kader partai dan masyarakat umum. Responden I memiliki peranan penting dalam pemerintahan dan memiliki masa (pengikut partai) yang sangat banyak dan solid. Sebaliknya responden II membangun personal branding secara natural. Responden II tidak memiliki panduan khusus dalam melakukan personal branding. Hal ini turut berpengaruh pada peran serta responden dan partainya dalam pemerintahan yang kurang berperan aktif
URI: http://repository.uma.ac.id/handle/123456789/2632
Appears in Collections:SP - Psychology

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
078600096_File1.pdfCover361.37 kBAdobe PDFView/Open
078600096_File2.pdfAbstract195.06 kBAdobe PDFView/Open
078600096_File3.pdfIntroduction470.56 kBAdobe PDFView/Open
078600096_File4.pdfChapter I235.67 kBAdobe PDFView/Open
078600096_File8.pdfReference843.07 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.