Please use this identifier to cite or link to this item: https://repositori.uma.ac.id/handle/123456789/4256
Title: Pengaruh Pengawasan Closed Circuit Television (CCTV) Terhadap Disiplin Kerja Karyawan pada PT. Angkasa Citra Sarana Cateringng Service Bandara Polonia Medan
Authors: Ahmadi
Keywords: pengawasan karyawan;pengawasan cctv;disiplin karyawan
Issue Date: Oct-2009
Publisher: Universitas Medan Area
Abstract: Pengawasan yang baik sangat diperlukan dalam membentuk disiplin kerja karyawan. Melalui disiplin yang tinggi karyawan dapat bekerja maksimal dan pencapaian hasil kerja tepat pada waktu yang telah ditentukan. Ada hubungan yang sangat erat antara pengawasan dengan disiplin kerja karyawan. Dengan semakin majunya teknologi maka pengawasan dapat dipermudah dengan menggunakan kamera yang dapat melihal tempat-tempat yang diinginkan, sehingga pengawasan dapat dilakukan dimanapun sesuai keinginan para manajer, disamping itu kamera tersebut juga dapat merekam seluruh kegiatan perusahaan sehingga para manajer dapat melihat kegiatan perusahaannya bukan hanya pada saat sedang berlangsungnya kegiatan perusahaan tersebut, tetapi juga dapat melihat kegiatan perusahaan yang sudah berlalu beberapa hari yang lalu, bahkan beberapa bulan yang lalu. CCTV merupakan alat yang bisa diandalkan dalam mengawasi berbagai macam kegiatan tanpa ada rasa Ielah seperti manusia, sehingga tidak salah bila CCTV dijadikan sebuah alat yang perlu dimiliki oleh perusahaan, dinas perhubungan, kepolisian, rumah sakit dan lain-lain. PT. Angkasa Citra Sarana Catering Service Bandara Polonia Medan sebagai perusahaan yang berstandar internasional tentunya sangat membutuhkan CCTV, fungsinya adalah disamping untuk menjaga keamanan perusahaan juga bisa digunakan sebagai pemantau karyawan dalam bekerja. Sampai saat ini CCTV yang berada di PT. Angkasa Citra Sarana Catering Service Bandara PoIonia Medan ada 18 buah. Hubungan antara pengawasan closed circuit television dengan kedisiplinan karyawan sangat positif, hal ini berdasarkan perhitungan koefiSien korelasi didapat nilai 0,44. Sedangkan berdasarkan perhitungan uji "t" hipotesis didapat nilai 1 hitung lebih besar dari pada t tabel yakni 3,1 > 2,021, ini berarti hubungan antara pengawasan closed circuit television terhadap disiplln kerja karyawan pada PT. Angkasa Citra Sarana Catering Service Bandara Polonia Medan adalah signifikan.
URI: http://repository.uma.ac.id/handle/123456789/4256
Appears in Collections:SP - Management

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
058320097_file1.pdfCover370.48 kBAdobe PDFView/Open
058320097_file2.pdfAbstract310.63 kBAdobe PDFView/Open
058320097_file3.pdfIntroduction575.16 kBAdobe PDFView/Open
058320097_file4.pdfChapter I343.29 kBAdobe PDFView/Open
058320097_file8.pdfReference340.5 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.