Please use this identifier to cite or link to this item: https://repositori.uma.ac.id/handle/123456789/5178
Title: Tingkat Kerusakan Gigi pada Penderita Karies di Puskesmas Galang Kabupaten Deli Serdang Tahun 2010
Authors: Sitompul, Riana Odor
Keywords: penderita karies;kerusakan gigi;karies gigi;kesehatan gigi dan mulut
Issue Date: 1-Nov-2010
Publisher: Universitas Medan Area
Description: Telah dilakukan penelitian dengan judul Tingkat Kerusakan Gigi pada Penderita Karies di Puskesmas Galang Kabupaten Deli Serdang Tahun 2010. Penelitian ini bersifat deskriptif dengan menggunakan data kuesioner kepada 44 pasien penderita karies gigi. Data dikumpulkan berdasarkan umur, jenis kelamin, suku, dan pendidikan. Dari hasil penelitian diketahui bahwa berdasarkan umur, tingkat kerusakan gigi pada penderita karies terbanyak pada umur 6 - 14 tahun yaitu sebanyak 22 orang (50%). Berdasarkan jenis kelamin, tingkat kerusakan gigi pada penderita karies berdasarkan jenis kelamin terbanyak pada perempuan yaitu sebanyak 30 orang (68,18%). Berdasarkan suku, tingkat kerusakan gigi pada penderita karies terbanyak pada suku Batak yaitu sebanyak 14 orang (31,82%). Dan berdasarkan pendidikan, tingkat kerusakan gigi pada penderita karies terbanyak berdasarkan pendidikan adalah SMP yaitu sebanyak 17 orang (38,64%) Berdasarkan hasil penelitian di atas, maka diharapkan kepada pihak yang terkait khususnya tenaga kesehatan atau pihak Puskesmas Galang Kabupaten Deli Serdang untuk selalu melalukan penyuluhan sekitar kesehatan mulut dan gigi untuk meningkatkan kesadaran masyarakat untuk menyikat gigi paling sedikit 3 kali sehari. Selain itu, kepada pihak Puskesmas juga mengadakan kerjasama ke sekolah guna mengembangkan Usaha Kesehatan Sekolah (UKS) dan Usaha Kesehatan Gigi Sekolah (UKGS) guna memberikan materi yang lebih mendalam tentang kesehatan gigi dan mulut.
URI: https://repositori.uma.ac.id/handle/123456789/5178
Appears in Collections:SP - Biology

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
068700029_File1.pdfCover1.08 MBAdobe PDFView/Open
068700029_File2.pdfAbstract756.79 kBAdobe PDFView/Open
068700029_File3.pdfIntroduction1.24 MBAdobe PDFView/Open
068700029_File4.pdfChapter I887.27 kBAdobe PDFView/Open
068700029_File8.pdfReference1.02 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.