Please use this identifier to cite or link to this item: https://repositori.uma.ac.id/handle/123456789/8120
Title: Akuntansi Aktiva Tetap pada PT. Sempurna Jaya Laju Medan
Authors: Ningsih, Sri Yahyu
metadata.dc.contributor.advisor: Abidin, Zainal
Rosmaini
Keywords: akuntansi aktiva tetap
Issue Date: 2007
Publisher: Universitas Medan Area
Description: Aktiva tetap merupakan harta perusahaan yang digunakan dalam kegiatan operasional perusahan yang tidak dimaksudkan untuk diperdagangkan melainkan untuk dipergunakan dalam jangka waktu lebih dati satu periode. Aktiva tersebut pada umumnya diperoleh dengan berbagai cara, pembelian secara leasing, dibuat sendiri dan sebagainya. Pada PT. Sempurna Jaya Laju Medan aktiva tetap dibukukan berdasarkan harga perolehan dengan memilih saldo menurun. Berdasarkan latar belakang di atas maka rumusan masalah yang diajukan adalah "apakah penerapan metode penyusunan aktiva tetap pada PT. Sempurna Jaya Laju Medan telah sesuai dengan PSAK No. 16 dan PSAK No. 17". Sehubungan dengan pembahasan rumusan masalah di atas maka diadakan penelitian secara kepustakaan dan penelitian lapangan pada PT. Sempurna Jaya Laju Medan. Dan metode analisis yang dipergunakan adalah metode deskriptif dan komparatif. Dari hasil penelitian maka diketahui penggolongan aktiva tetap yang dilakukan PT. Sempurna Jaya Laju Medan sudah baik dan sesuai dengan PSAK No. 17 yang dikeluarkan oleh lkatan Akuntan Indonesia yang menyatakan bahwa jumlah yang dapat disusutkan dari suatu aktiva dialokasi berdasarkan suatu sistematis dan beralasan selama masa manfaat tersebut dan tidak sesuai dengan PSAK No. 1 b yang dikeluarkan oleh Ikatan Akuntansi Indonesia yang menyatakan bahwa metode penyusutan harus mencerminkan pola pemanfaatan ekonomi aktiva oleh perusahaan. Awal pengakuan dan berakhirnya penyusutan yang dilakukan dengan Standar Akuntansi Keuangan, di mana perusahaan menetapkan awal penyusutannya pada tahun pembelian dan penyusutannya ditentukan tahunan sehingga pengakuan awal dan berakhirnya penyusutan dianggap tanggal 1 Januari tahun pembelian yang bersangkutan. Hal ini terjadi karena perusahaan belum mencatat tanggal perolehan aktiva tetap tersebut ke dalam daftar aktiva tetapnya. Berdasarkan SAK pengakuan awal dan berakhirnya penyusutan yang dilakukan dalam suatu periode akuntansi adalah pada awal aktiva tetap tersebut dibeli untuk langsung dipergunakan serta berakhir sampai taksiran masa manfaat aktiva tetap tersebut di atas. Berdasarkan SAK, perusahaan hendaknya melakukan estimasi nilai sisa aktiva tetap yang digunakan apabila nilainya dianggap material dan dapat diestimasi dengan cukup tepat. PT. Sempurna Jaya Laju Medan belum melakukan pengestimasian nilai sisa aktiva yang dimiliki berjumlah besar dengan anggapan aktiva tetap tersebut selalu habis dipakai tanpa mengestimasikan nilai sisa aktiva yang dimilikinya.
URI: http://repository.uma.ac.id/handle/123456789/8120
Appears in Collections:SP - Accountancy

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
028330085.pdfFulltext4.38 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.