Please use this identifier to cite or link to this item: https://repositori.uma.ac.id/handle/123456789/1709
Title: Hubungan Antara Stres Kerja Dengan Komitmen Organisasi Pada Polisi Lalu Lintas di Polresta Medan
Authors: Kaloko, Zettira Ayu Lestari
Keywords: stres kerja;komitmen kerja
Issue Date: 2015
Publisher: Universitas Medan Area
Abstract: Skripsi ini ditulis sebanyak 70 halaman. Tujuan penelitian ini adalah untuk melihat hubungan antara stres kerja dengan komitmen organisasi pada polisi lalu lintas di POLRESTA Medan. Jenis penelitian ini adalah korelasional dengan menggunakan instrument skala Likert pada komitmen organisasi menurut (Streers, 1988) yaitu: aspek identifikasi, keterlibatan, dan loyalitas. Dan pada skala kedua menggunakan instrument skala deferensial semantik pada stres kerja menurut Beehr dan Newman (dalam Rivai dan Mulyadi, 2013) yaitu: gejala psikologis, fisiologis, dan perilaku. Data dari penelitian ini diambil dari 85 sampel yang didapat dengan menggunakan teknik purposive sampling. Metode analisis data yang digunakan pada penelitian ini adalah product moment dari Carl Person. Berdasarkan analisis data, maka diperoleh sebagai berikut:1) diketehatui terdapat hubungan negatif yang signifikan antara stres kerja dengan komitmen organisasi, dimana rxy= -0,328;p=0,001, berarti p<0,01. Artinya, semakin rendah stres kerja, maka semakin tinggi komitmen organisasi maupun sebaliknya. 2) Berdasarkan hasil ini berarti hipotesis yang diajukan diterima dengan adanya sumbangan 10,7% dari stres kerja terhadap komitmen organisasi. Dan mean empirik sebesar 119,117 untuk stres kerja dan mean empirik 82,612 untuk komitmen organisasi.
URI: http://hdl.handle.net/123456789/1709
Appears in Collections:SP - Psychology

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
118600137_file1.pdfCover700.2 kBAdobe PDFView/Open
118600137_file2.pdfAbstract111.92 kBAdobe PDFView/Open
118600137_file3.pdfIntroduction151.25 kBAdobe PDFView/Open
118600137_file4.pdfChapter I145.45 kBAdobe PDFView/Open
118600137_file5.pdfChapter II195.07 kBAdobe PDFView/Open
118600137_file6.pdfChapter III199.15 kBAdobe PDFView/Open
118600137_file8.pdfReference247.17 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.